Flickr Tersedia Dalam Bahasa Indonesia

on Thursday, December 16, 2010

Yahoo mengumumkan peluncuran Flickr dalam Bahasa Indonesia yang semakin memudahkan pengguna di tanah air.

Penambahan layanan Flickr Bahasa Indonesia ini menunjukkan komitmen Yahoo dalam berinvestasi di konten Indonesia. Yahoo Flickr akan menyediakan skala dan teknologi global untuk terus meningkatkan pertumbuhan internet di Indonesia.

"Masyarakat Indonesia telah menunjukkan dukungan yang kuat bagi Flickr. Ada lebih dari 3.800 grup tentang Indonesia di Flickr dan banyak gambar di dalam grup-grup tersebut merupakan geo-tagged sehingga orang-orang dapat melihat di Indonesia bagian mana foto- foto tersebut diambil," ujar David Fusco, Flickr International Program Manager, pada acara peluncurannya di Pacific Place, Jakarta, Rabu (15/12/2010).

"Saya yakin, Flickr Bahasa Indonesia ini akan memberikan masyarakat Indonesia akses yang lebih besar lagi untuk bergabung dengan berbagai komunitas sehingga mereka dapat menikmati saat mengunggah dan berbagi foto serta video bersama keluarga dan teman," tambah David.

Flickr dalam Bahasa Indonesia memiliki fitur yang sama dengan Flickr dalam bahasa-bahasa lain, di antaranya adalah tetap tersambung dan mudah berbagi, menghubungkan orang dan komunitas, sunting (edit) dan langsung menyelesaikannya di situs, kuasa penuh dalam mengontrol privasi, dan pengalaman mobile.
Flickr merupakan salah satu komunitas berbagi foto online terbesar di dunia yang memungkinkan jutaan orang berbagi foto dan klip video personal mereka. Antusiasme masyarakat Indonesia pada fotografi menggunakan tetepon seller membuka kesempatan emas untuk berbagi cerita tentang kehidupan secara instan melalui kacamata masyarakat Indonesia kepada teman, keluarga dan komunitas di seluruh dunia.

Flickr beroperasi dalam beberapa bahasa, termasuk Inggris, Perancis, Jerman, Italia, Spanyol, Korea, China, Vitenam dan Indonesia. Flickr Kini Tersedia Dalam Bahasa Indonesia
sumber
Salam

Coepast

6 comments:

Helpbot said...

Jadi blog Wordpress ya bro

COEPAST BLOG MOBILE said...

nggak bro, ini msh tetap blogspot kok... Makasih dah mampir.

Helpbot said...

Ea bro ternyata bsa di ubah ke versi mobile td gw bru liat dari blog teman tapi gw cuma diajari cra manual dg nambh/?m=1 di link blog kta :D ni coba dklik pake hp lw mau bro. http://axisworry.blogspot.com/?m=1

COEPAST BLOG MOBILE said...

wah iya, jd mobile blognya. Saya jadi bingung, kok beda-beda cara dan tampilannya.

verroem betta said...

mklum gptek y binggung bi blog yg sy buat masi flickr error: user not found gimanya

COEPAST BLOG MOBILE said...

Wah, blog kamu memang pas sekali harus punya akun di flickr, biar puas nyimpan gambarnya.

Jangan bingung bro, untuk masuk atau sign in di flickr, kamu harus punya ID Yahoo terlebih dahulu, dengan google ID juga bisa kok. Dicoba saja lagi ya. Moga berhasil. Terima kasih.

Post a Comment